EmitenNews.com - PT Waskita Karya (WSKT) memperkuat modal Waskita Sriwijaya Toll (WST) senilai Rp1,55 triliun. Itu dilakukan perseroan melalui Waskita Toll Road (WTR). Caranya, WTR menyerap 1.551.340 saham yang dikeluarkan WST.


Selain itu, WST juga mendongkrak modal dasar menjadi Rp6 triliun. Menyusul transaksi itu, modal dasar WST menjadi 6 juta lembar dengan nilai nominal Rp1 juta sejumlah Rp6 triliun. Lalu, modal disetor dan ditempatkan tercatat 2.165.190 lembar senilai Rp2,16 triliun. 


Dengan begitu, komposisi pemegang saham WST menjadi sebagai berikut. PT Waskita Toll Road 2,15 juta lembar (99,49 persen) senilai Rp2,15 triliun. Perusahaan Daerah Bende Seguguk 6.150 lembar (0,28 persen) sejumlah Rp6,15 miliar, dan Perusahaan Daerah Prodexim 5.000 lembar (0,23 persen) sebesar Rp5 miliar. 


Nilai transaksi itu, 9,93 persen dari ekuitas Waskita Karya sejumlah Rp15,62 triliun per September 2021. Lalu, 6,60 persen dari ekuitas WTR sebesar Rp23,50 triliun berdasar laporan konsolidasi per September 2021. 


Transaksi itu, dilatari keinginan Waskita Karya melalui WTR untuk memenuhi kebutuhan pendanaan WST. Suntikan modal itu, diharap dapat memaksimalkan kinerja usaha. ”Dan, ujungnya diharap akan memberi nilai tambah bagi Waskita Karya sebagai pemegang saham WTR,” tulis manajemen Waskita Karya. (*)