Bertekad Capai Target Transisi Energi Bersih, Pemerintah Utamakan Cara Hijau Pembangunan
Pembangunan Infrastruktur dok Good News from Indonesia.
EmitenNews.com - Indonesia bertekad mencapai target transisi energi bersih pada 2060 atau lebih cepat. Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara menekankan pentingnya menempuh cara lebih hijau dalam membangun dan mengembangkan infrastruktur di Indonesia. Hal itu penting demi mencapai target transisi energi bersih pada 2060 atau lebih cepat.
"Pemerintah Indonesia percaya bahwa sangat penting membangun infrastruktur dengan cara yang lebih hijau," kata Wamenkeu Suahasil Nazara dalam B20-G20 Dialogue bertajuk Finance and Infrastructure Task Force, di Jakarta, Kamis (14/7/2022).
Pemerintah telah melakukan penandaan anggaran mitigasi dan adaptasi perubahan iklim atau climate budget tagging melalui anggaran pendapatan belanja (APBN) sejak 2016. Pemerintah dalam anggarannya, kata Wamenkeu, selalu melacak kegiatan-kegiatan dalam setiap kementerian yang dapat dikategorikan sebagai kegiatan hijau.
Selain itu, pemerintah juga menerbitkan beberapa pembiayaan hijau seperti melalui green bond dan green sukuk untuk semakin mendukung infrastruktur dengan cara lebih hijau atau berkelanjutan. Pemerintah terus melakukan hal itu, agar green bond, green sukuk dapat terhubung untuk didirikan dengan underlying proyek-proyek di Tanah Air. ***
Related News
Harga Referensi CPO Periode November 2025 Naik Tipis Jadi USD963,75/MT
Presiden Serahkan 16 Calon Anggota Dewan Energi Nasional ke DPR
91,8 Persen Pemerintah Daerah Telah Terapkan Digitalisasi Pembayaran
Target 12 PSN Senilai Rp270 Triliun, Tuntas Hingga Akhir 2025
Industri Agro Sumbang 52,07 Persen PDB pada Semester I 2025
Sejumlah Indikator Ekonomi dalam Tren Positif, Utilisasi Meningkat





