EmitenNews.com - Emiten beras PT Buyung Poetra Sembara Tbk (HOKI) menilik pertumbuhan pendapatan sebesar 10 persen pada tahun ini.

Perusahaan yakin bahwa mencapai target tersebut memungkinkan, mengingat perkembangan positif dalam industri makanan setelah pandemi Covid-19, serta keberhasilan produk baru fast moving consumer goods (FMCG) HOKI, seperti DailyMeal Rice dan DailyMeal Eats.


“Kami optimistis dengan adanya produk baru, serta perluasan jaringan distribusi dan pabrik baru yang telah dilakukan akan berkontribusi mendorong peningkatan pendapatan hingga 10%.” kata Direktur HOKI Budiman Susilo dalam keterangan resminya, Selasa (16/1/2024).

Budiman mengungkapkan bahwa perusahaan melihat peluang bisnis FMCG semakin berkembang setelah pandemi Covid-19 pada pertengahan tahun lalu.


Selesainya masa pandemi telah mengubah pola hidup masyarakat, memotivasi mereka untuk hidup lebih sehat dan memilih konsumsi makanan yang lebih sehat. Selain itu, tingginya aktivitas pasca pandemi juga mendorong masyarakat untuk lebih mengutamakan kepraktisan.

“Dengan adanya perkembangan tersebut, perseroan semakin giat untuk bertransformasi ke bisnis FMCG yang telah dimulai dengan peluncuran DailyMeal Rice dan DailyMeal Eats.” kata Budiman.


Sebagai informasi, DailyMeal Rice adalah produk beras kemasan sehat yang saat ini memiliki varian beras jagung, beras singkong, dan yang terbaru varian beras merah yang baru diluncurkan pada November 2023. 

Sementara itu, DailyMeal Eats adalah produk beras berbumbu warisan nusantara yang telah menyajikan pilihan varian nasi uduk, nasi kebuli dan nasi goreng spesial pedas.


Produk inovatif FMCG dari HOKI, yang dikelola oleh anak usaha PT Hoki Distribusi Niaga (HDN), telah menerima respons positif dari masyarakat, terbukti dengan pencapaian kinerja HDN yang mencatat penjualan sebesar Rp3,5 miliar pada kuartal III 2023, atau berhasil meningkat 843% secara tahunan.

Budiman juga menyoroti pertumbuhan pesat penjualan DailyMeal Rice dan DailyMeal Eats, yang didukung oleh upaya pemasaran aktif di pasar modern dan melalui platform e-commerce. HOKI juga terus memperluas jaringan distribusinya dari Jabodetabek hingga kota-kota besar di Pulau Jawa.


“Untuk mendukung penjualan kedua produk tersebut, HOKI saat ini sedang membangun pabrik baru di Boyolali berkolaborasi dengan PT Gita. Harapannya, pabrik ini dapat beroperasi pada tahun 2025,” tambah Budiman.