EmitenNews.com - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, berakhir datar pada Selasa (25/7/2023). Angka indeks hanya bergerak turun 18,43 poin menjadi 32.682,51.
Indeks Topix naik 4,20 poin, atau sekitar 0,18 persen, menjadi 2.285,38.
Indeks Nikkei minim pergerakan dipicu kehati-hatian para investor jelang berlangsungnya pertemuan Federal Reserve.
Saham perusahaan pengembang video game Nexon anjlok 2,38 persen. Saham perusahaan kosmetik Shiseido dan perusahaan film Toho masing-masing merosot 1,74 persen dan 1,64 persen.
Saham perusahaan otomotif Mitsubishi Motors dan Nissan Motor masing-masing melambung 7,42 persen dan 6,19 persen. Saham perusahaan minyak Inpex meningkat 2,85 persen.
Nilai tukar dolar Amerika Serikat terhadap yen berada di kisaran 141,39 yen per dolar AS.
Related News
10 Sektor Jadi Pendorong, IHSG Awal Pekan Tancap Gas ke 8.859,19
3 Emiten Asuransi Paling Terdampak POJK 23, Bakal Aksi Korporasi Baru?
Pupuk Kaltim Klaim Produksinya di 2025 Lampaui Target
Tambang Menggeliat, IHSG Tembus 8.804,84 di Sesi I
Australia Stop Penyelidikan Antidumping Baja Rebar Indonesia
Seminggu Digelar, Transaksi Harbolnas 2025 Jebol Rp36,4T





