EmitenNews.com - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan luas panen padi pada 2021 mencapai sekitar 10,41 juta hektar. Angka ini mengalami penurunan sebanyak 245,47 ribu hektar atau 2,30 persen dibandingkan luas panen padi di 2020 yang sebesar 10,66 juta hektar.
Berdasarkan data terbaru yang dirilis BPS produksi padi pada 2021 yaitu sebesar 54,42 juta ton gabah kering giling atau GKG. Jumlah ini mengalami penurunan sebanyak 233,91 ribu ton atau 0,43 persen dibandingkan produksi padi di 2020 yang sebesar 54,65 juta ton GKG.
Turunnya luas panen dan produksi padi tersebut berdampak pada penurunan produksi beras. BPS mencatat produksi beras pada 2021 untuk konsumsi pangan penduduk mencapai 31,3juta ton, mengalami penurunan sebanyak 140,73 ribu ton atau 0,45 persen dibandingkan produksi berasdi 2020 yang sebesar 31,50 juta ton.(fj)
Related News

Bank Minta Agunan KUR di Bawah Rp100 Juta, Siap Terima Sanksi

Bank DKI Bagikan Dividen Rp249 Miliar, Rp529M Pengembangan Usaha

IKI April 2025 Melambat Akibat Penurunan Pesanan Baru

Realisasi Belanja Negara per Maret 2025 Rp620,3 Triliun

Maret 2025, Dalam Sebulan Pendapatan Negara Naik Rp200 Triliun

Harga Emas Antam Kamis ini Turun Rp33.000 per Gram