Market Konsolidatif, Borong Saham BBRI, PANI, dan ISAT
Suasana main Hall Bursa Efek Indonesia. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemarin menguat 0,34 persen menjadi 8.071. Transaksi perdagangan disertai dengan kemunculan volume beli. Oleh sebab itu, pergerakan indeks masih cenderung konsolidasi dalam jangka pendek.
Peluang penguatan indeks masih terbuka dengan potensi koreksi tidak tertutup. So, sepanjang perdagangan hari ini, Jumat, 3 Oktober 2025, indeks akan menjelajahi area support 8.005-7.840, dan resistance 8.155-8.192. Berdasar data itu, MNC Sekuritas menyarankan investor untuk mengoleksi sejumlah unggulan berikut.
Yaitu, Bank BRI (BBRI) buy on weakness Rp3.660-3.700 per helai, dengan proyeksi Rp3.820-3.910, dan stop loss Rp3.640 per eksemplar. Indosat (ISAT) buy on weakness Rp1.605-1.695 dengan proyeksi harga di kisaran Rp1.825-1.955 per saham, dan stop loss Rp1.570 per eksemplar.
Pantai Indah Kapuk (PANI) buy on weakness Rp13.625-14.400 per helai dengan target Rp15.225-15.675 per saham, dan stop loss Rp13.500 per eksemplar. United Tractors (UNTR) buy on weakness Rp25.000-26.025 per helai dengan target Rp27.625-28.400 per saham, dan stop loss Rp24.925 per eksemplar. (*)
Related News
10 Sektor Jadi Pendorong, IHSG Awal Pekan Tancap Gas ke 8.859,19
3 Emiten Asuransi Paling Terdampak POJK 23, Bakal Aksi Korporasi Baru?
Perkuat Strategi, Manulife Indonesia Gelar Mega Kick Off 2026
18 dari 19 Emiten Saham Asuransi Kompak Ngegas Hari Ini, Ada Apa?
Pupuk Kaltim Klaim Produksinya di 2025 Lampaui Target
Tambang Menggeliat, IHSG Tembus 8.804,84 di Sesi I





