EmitenNews.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan atau RUPST untuk tahun buku 2023 PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) Rabu (24/4) menyetujui, untuk melakukan pembelian kembali saham atau buyback saham sebanyak-banyaknya sebesar Rp7,5 miliar termasuk biaya perantara pedagang efek dan biaya lainnya.

Peter Wiradjaja Direktur dan Sekretaris Perusahaan KEJU dalam keterangan resmi usai RUPST Rabu (24/4) menjelaskan perkiraan jumlah lembar saham yang akan dibeli kembali adalah sebesar sekitar 0,43% atau sekitar 6.421.674 lembar saham dari total lembar saham yang telah dikeluarkan oleh perseroan. 

 

Pembelian kembali saham perseroan tersebut akan dilakukan secara bertahap dalam waktu paling lama 12 bulan sejak disetujui pembelian kembali saham perseroan oleh RUPST ini, jelas Peter.

Paulus menambahkan pertimbangan utama perseroan dalam melakukan pembelian kembali saham perseroan adalah agar perseroan dapat memiliki fleksibilitas yang memungkinkan perseroan memiliki mekanisme untuk menjaga stabilitas harga saham perseroan jika harga saham perseroan tidak mencerminkan nilai atau kinerja perseroan.