Nilai Tukar Yuan Pagi Ini Menguat Tipis 2 Basis Poin Atas Dolar AS
EmitenNews.com - Nilai tukar mata uang China, yuan, pagi ini naik tipis dua basis poin menjadi 7,2148 terhadap dolar AS pada perdagangan Senin (11/9). Kenaikan ini menghentikan penurunan selama tiga sesi berturut-turut setelah jatuh 164 basis poin, 186 basis poin dan 17 basis poin pada tiga hari sebelumnya, menurut Sistem Perdagangan Valuta Asing.
Di pasar spot valuta asing China, yuan diperbolehkan naik atau turun sebesar 2,0 persen dari tingkat paritas tengahnya setiap hari perdagangan.
Kurs tengah yuan terhadap dolar AS berdasarkan rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar sebelum pembukaan pasar uang antar bank pada setiap hari kerja.(*)
Related News
Dari 23 Subsektor Industri Pengolahan, 20 Di Fase Ekspansi
Bapanas Pastikan Ketersediaan Pangan Pokok Aman Hingga Maret
IKI Januari 2026 Catat Rekor Tertinggi Dalam 49 Bulan
Pemerintah Dan BI Perkuat Sinergi Kendalikan Inflasi 2026
Tinggi Minat Investor Semikonduktor, HKI Siapkan Kawasan Strategis
Logistik Jadi Kunci Resiliensi Saat Tensi Geopolitik Global Memanas





