Produksi & Stok Beras RI Capai Rekor Tertinggi

Ilustrasi aktivitas penyortiran beras.
EmitenNews.com - Pemerintah Indonesia memastikan tidak akan melakukan impor beras pada 2025, seiring peningkatan tajam produksi domestik dan stok cadangan beras nasional.
Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, pada Kamis (8/5) menyatakan bahwa produksi beras dalam negeri melonjak signifikan hingga 8,61 juta ton pada kuartal I-2025, tumbuh 53% secara tahunan (YoY). Stok cadangan beras pemerintah di gudang Bulog pun mencapai rekor tertinggi dalam 57 tahun terakhir, yakni 3,6 juta ton per awal Mei 2025.
Badan Pusat Statistik (BPS) memproyeksikan produksi beras nasional pada paruh pertama 2025 mencapai 18,76 juta ton atau naik 11,2% YoY.
Proyeksi ini ditopang oleh cuaca yang lebih bersahabat dan peningkatan luas lahan panen menjadi 6,22 juta hektare (+11,9% YoY).
Sementara itu, Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA) memperkirakan produksi beras Indonesia untuk musim tanam 2024/2025 akan meningkat 4,8% YoY menjadi 34,6 juta ton—tertinggi di Asia Tenggara—melampaui target pemerintah sebesar 32,8 juta ton untuk tahun ini.
Lonjakan produksi ini merefleksikan pemulihan sektor pertanian pasca dampak El Nino 2023, yang sempat memicu lonjakan harga beras domestik hingga 20% YoY pada Maret 2024. Kini, harga beras mengalami koreksi sekitar 1–2% YoY pada April 2025, melanjutkan penurunan 4–9% YoY pada bulan sebelumnya.
Stabilitas harga di tengah melimpahnya pasokan beras nasional dipandang positif bagi daya beli masyarakat sekaligus menjaga kesejahteraan petani. Jika tren produksi tinggi dengan harga stabil ini berlanjut, sektor pangan Indonesia berpotensi lebih tahan terhadap gejolak harga global.
Di sisi lain, absennya impor beras pada 2025 turut membantu menekan nilai impor nasional. Sebagai catatan, sepanjang 10 bulan pertama 2024, Indonesia tercatat mengimpor 3,48 juta ton beras dengan nilai US$2,2 miliar atau sekitar Rp34,2 triliun.
Related News

BNN Ungkap Potensi Transaksi Belanja Narkoba di Indonesia Rp524T

Kasus Korupsi BTS Kominfo, Hukuman Johnny Plate Tetap 15 Tahun

Bapak Pencak Silat Dunia Eddie Nalapraya, Meninggal Dunia

Ekonom: Koperasi Merah Putih Perlu Ditopang Manajerial Tersertifikasi

210 Siswa di Bogor Keracunan Usai Santap MBG, Pemkot Tetapkan KLB

Insiden Pemusnahan Amunisi Kedaluwarsa di Garut, 13 Korban Tewas