Sektor Pertanian Dorong Indeks Harga Perdagangan Besar Oktober sebesar 3,5 Persen
EmitenNews.com - Pada Oktober 2023, Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional tahun ke tahun (yoy) naik sebesar 3,56 persen terhadap IHPB Oktober 2022. Kenaikan IHPB tertinggi terjadi pada Sektor Pertanian, yaitu sebesar 6,96 persen.
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga tahun ke tahun (yoy) pada Oktober 2023 antara lain: padi, wortel, jahe, pasir, beras, dan rokok kretek dengan filter.
Perubahan IHPB bulan ke bulan (m2m) Oktober 2023 sebesar 0,22 persen dan perubahan IHPB tahun kalender (y2d) Oktober 2023 sebesar 2,50 persen.
Perubahan IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi tahun ke tahun (yoy) Oktober 2023 sebesar 0,97 persen terhadap Oktober 2022, antara lain disebabkan oleh kenaikan harga komoditas pasir, batu fondasi bangunan, batu split, solar, dan aspal.(*)
Related News
Dari 23 Subsektor Industri Pengolahan, 20 Di Fase Ekspansi
Bapanas Pastikan Ketersediaan Pangan Pokok Aman Hingga Maret
IKI Januari 2026 Catat Rekor Tertinggi Dalam 49 Bulan
Pemerintah Dan BI Perkuat Sinergi Kendalikan Inflasi 2026
Tinggi Minat Investor Semikonduktor, HKI Siapkan Kawasan Strategis
Logistik Jadi Kunci Resiliensi Saat Tensi Geopolitik Global Memanas





