Tunjang Kegiatan Usaha, Hansel Davest (HDIT) Nambah Modal Anak Usaha Jadi Rp63 Miliar
EmitenNews.com – PT Hensel Davest Indonesia Tbk (HDIT) menyatakan bahwa pada 13 Desember 2021 telah terjadi penambahan Investasi pada Anak Usaha oleh Perseroan.
Merujuk keterangan tertulis yang dimuat oleh emiten pengembangan aplikasi dan perindustrian jasa internet itu pada laman BEI, Rabu (15/16/2021) disebutkan, Hensel Davest Indonesia Tbk (HDIT) telah menambahkan investasi pada PT Biropay Indoteknologi Global.
"Dimana total kepemilikan saham sebanyak 635.499.995 lembar saham senilai Rp63.549.999.500 (Rp63,54 miliar) setara dengan 99,999 persen," jelas Ferdiana Direktur HDIT.
Tidak ada dampak material terhadap kegiatan operasional, kondisi keuangan, dan kelangsungan usaha Perseroan. Transaksi ini menunjang kegiatan usaha utama Hensel Davest Indonesia Tbk (HDIT).
Pergerakan saham HDIT selama 6 bulan terakhir berada di fase koreksi. Harga tertinggi ada di awal bulan Juni pada level 715 dan terus menurun hingga ke level 294 pada awal Oktober, hingga berhasil rebound ke 444 pada penutupan kemarin, Rabu 15 Desember 2021.
Related News
Perkuat Fundamental, BMHS Catat Pertumbuhan di Kuartal III-2025
MHKI Terus Berinovasi Wujudkan Pengelolaan Limbah Berkelanjutan
Bank Raya (AGRO) Cetak Laba Tumbuh 23 Persen di Kuartal III-2025
KETR Catat Lonjakan Laba 62%, Pendapatan Tembus Rp607M di Kuartal III
Green Power (LABA) Jajaki Kemitraan Strategis di Industri Drone
WIKA Akui Dana Seret, Minta Waktu Tambahan Bayar Sukuk Jatuh Tempo





