EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di  Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan perdagangan sore hari ini Senin (9/5) anjlok 4,41% atau -319,163 basis point ke level 6.909,751. Sementara investor asing mencatatkan penjualan bersih alias net sell Rp2,59 triliun diseluruh pasar.

 

Total  transaksi di BEI hingga penutupan sore hari ini mencapai 23,76 miliar saham dengan nilai transaksi Rp24,4 triliun. Investor asing melakukan aksi beli sebesar Rp9,9 triliun dan aksi jual asing sebesar Rp12,5 triliun. Sehingga investor asing mencatatkan beli bersih atau net buy Rp2,59 triliun diseluruh pasar.

 

Sebanyak 423 saham turun harga, 163 saham yang menguat dan 114 saham stagnan. Saham - saham yang dijual asing dengan nilai terbesar atau net sell adalah  Bank Central Asia Tbk (BBCA) senilai Rp1,3 triliun, Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) senilai Rp 690,7 miliar, dan Telkom Indonesia Tbk (TLKM) senilai Rp 284,8 miliar, Adaro Energy (ADRO) senilai Rp283 miliar dan Bank Mandiri (BMRI) senilai Rp109 miliar.

 

Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain; LAND yang naik 35 point atau menguat 34,31% ke level 137. SMDR menguat 25,00% atau bertambah 500 point ke level 2.500. NICL menguat 23,18% atau naik 16 point ke level 85. SONA menguat 22,46% atau naik 730 point ke level 3.980. PSSI yang naik 115 point atau menguat 20,72% ke level 670.

 

Saham-saham yang tergolong top losser antara lain; BMRI -625 point atau melemah -6,98% ke level 8.325. BBRI melemah -6,98% atau koreksi -340 point ke level 4.530. DMMX terkoreksi -135 point atau melemah -6,97% ke level 1.800. IATA turun -14 point atau melemah -6,93% ke level 188. ASII melemah -525 point atau turun -6,93% ke level 7.050.