EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di  Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan sesi I siang hari ini Rabu (30/3) menguat menguat 0,35% atau 24,724  point ke level 7.036,413. Sementara Investor asing mencatat beli bersih alias net sell Rp24,8 miliar di seluruh pasar.

 

Total  transaksi di bursa hingga siang hari ini mencapai mencapai Rp7,4 triliun dari 14,7 miliar saham yang diperdagangkan. Investor asing tercatat beli bersih (net buy) sebesar Rp2, triliun dan aksi jual bersih atau net sell sebesar Rp2,24 triliun. Sehingga investor asing mencatakan pembelian bersih alias net sell sebesar Rp24,9 miliar diseluruh pasar.

 

Sebanyak 240 saham menguat, 241 saham melemah, dan sisanya stagnan. Sedangkan saham - saham yang nilainya terbesar dijual asing atau net sell adalah Bukalapak (BUKA) senilai Rp48,2 miliar, Bank BCA (BBCA) senilai Rp38,5 miliar, Bukit Asam (PTBA) senilai Rp23,4 miliar, Indo Tambangraya (ITMG) senilai Rp21,1 miliar, United Tractors (UNTR) senilai Rp12,9 miliar, Bank Jatim (BJTM) senilai Rp 7,5 miliar, Harum Energy (HRUM) senilai Rp6,6 miliar dan Astrindo Nusantara Infrasruktur Tbk (BIPI) senilai Rp6,3 miliar.

 

Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya ARTO sebesar Rp500 menjadi Rp14.475 per lembar dan GGRM sebesar Rp500 menjadi Rp31.325 per lembar serta MBAP sebesar Rp470 menjadi Rp4.370 per lembar.

 

Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya ITMG sebesar Rp625 menjadi Rp28.350 per lembar dan SUPR sebesar Rp400 menjadi Rp51.900 per lembar serta HRUM sebesar Rp300 menjadi Rp10.675 per lembar.

 

Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya NANO sebanyak 20.027 kali senilai Rp147,8 miliar kemudian IPPE sebanyak 19.030 kali senilai Rp205,05 miliar dan BUKA sebanyak 15.868 kali senilai Rp214,01 miliar.