Borong 10,5 Juta Saham, Kepemilikan Khalid Bin Omar di Eastparc Hotel (EAST) Jadi 41,76 Pe
EmitenNews.com - Khalid Bin Omar Abdat sebagai Direktur Utama PT Eastparc Hotel Tbk (EAST) telah menambah kepemilikan dengan memborong saham EAST pada tanggal 16 Desember hingga 20 Desember 2021.
Khalid Bin Omar Abdat Direktur Utaman Eastparc Hotel Tbk (EAST) hari ini Senin (20/12) menyampaikan bahwa dirinya telah membeli saham EAST sebanyak 10.570.300 lembar sahan di harga kisaran Rp92-Rp94 per saham.
Sebelumnya, Khalid Bin Omar juga pernah membeli saham EAST sebanyak 5.287.100 lembar di kisaran harga Rp77-80 per sahamnnya pada tanggal 19 Oktober 2021 dan sebanyak 9.260.000 lembar saham di harga kisaran Rp97-Rp100 per saham pada tanggal 26 Oktober 2021.
"Tujuan pembelian saham adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.
Pasca pembelian, maka kepemilikan Khalid Bin Omar Abdat di EAST bertambah menjadi 1.723.151.350 lembar saham setara dengan 41,76% dibandingkan sebelumnya sebanyak 1.712.581.050 lembar saham setara dengan 41,50%.
Related News
Emiten Emas (HRTA) di Kuartal III-2025 Cetak Laba Melonjak 90,7%
Laba Ciputra (CTRA) Naik 27,55% Jadi Rp1,62T di Q3-2025
BRI (BBRI) Siapkan Buyback Saham Rp3T, Ini Target Harganya
Ambles 66,3 Persen, Laba SGER Sisa Rp190M di Kuartal III-2025
SSIA Catat Laba Ambles 40 Persen di Kuartal III-2025
Emiten Sepatu Tomkins (BIMA) Kena Default dari PPA, Utangnya Segini!





