IHSG Perhatikan Support Area 6750-6780, Saham Ini Layak di Cermati

EmitenNews.com -IHSG melemah dibawah MA5 (6834) di Jumat (10/11). Pelemahan ini didukung dengan kecenderungan penurunan Stochastic RSI dari overbought area. Hal ini mengindikasikan IHSG berpotensi uji support area 6750-6780 di Senin (13/11).
Dari regional, Tiongkok akan merilis China New Yuan Loans yang diperkirakan turun ke CNY 665 miliar pada Oktober 2023 di Jumat (10/11) waktu setempat. Hal ini menyusul deflasi IHK di Tiongkok sebesar 0.2% yoy di Oktober 2023. Kondisi ini membangun ekspektasi perbaikan ekonomi di Tiongkok akan relatif terbatas di sisa tahun 2023.
Neraca Perdagangan Indonesia (NPI), ekspor dan impor Indonesia akan dirilis Rabu (15/11). Surplus NPI diperkirakan turun ke US$3.3 miliar di Oktober 2023. Sementara, perlambatan ekspor dan impor mulai terbatas ke 15.6% yoy dan 8.7% yoy di Oktober 2023.
Masih dari data ekonomi, AS dan Inggris akan merilis data inflasi bulan Oktober 2023 di Selasa (14/11) dan Rabu (15/11). Realisasi inflasi tersebut berpotensi menentukan arah kebijakan dari bank sentral dari masing-masing negara di sisa tahun 2023.
“Dengan demikian, pasar dapat mencermati saham dengan peluang rebound dan rebound lanjutan seperti ADRO, BBTM, SIDO, EXCL, BIRD dan SCMA di Senin (13/11),” tutur Valdy Kurniawan Head Of Research Phintraco Sekuritas.
Related News

DJPK Luncurkan Program SINERGI, Atasi Gap Pembangunan Infrastruktur

Tengok! Berikut 10 Saham Top Losers Pekan Ini

Cek! Ini 10 Saham Top Gainers dalam Sepekan

Melesat 2,33 Persen, Kapitalisasi Pasar Tembus Rp11.831 Triliun

Jumlah Penumpang Angkutan Udara Turun pada Maret 2025

Badan Pangan Perkuat Pengawasan Pangan Segar di Daerah