EmitenNews.com - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, anjlok 1.011,35 poin, atau sekitar 2,66 persen, pada Jumat (19/4/2024), menjadi 37.068,35. Indeks Topix merosot 1,91 persen menjadi 2.626,32.
Indeks Nikkei mengalami pelemahan seiring rontoknya saham sektor semikonduktor setelah Israel meluncurkan serangan rudal balasan ke Iran pada Jumat dini hari.
Saham perusahaan semikonduktor Tokyo Electron memimpin pelemahan hari ini dengan terjun 8,74 persen. Saham Lasertec dan Disco masing-masing anjlok 8,42 persen dan 8 persen.
Saham Screen Holdings dan Sumco masing-masing merosot 6,95 persen dan 6,94 persen. Saham Socionext dan Renesas Electronics masing-masing turun 6,63 persen dan 6,04 persen.
Nilai tukar dolar Amerika Serikat melemah 0,2 persen terhadap yen menjadi 154,38 yen per dolar AS.
Related News

DJPK Luncurkan Program SINERGI, Atasi Gap Pembangunan Infrastruktur

Tengok! Berikut 10 Saham Top Losers Pekan Ini

Cek! Ini 10 Saham Top Gainers dalam Sepekan

Melesat 2,33 Persen, Kapitalisasi Pasar Tembus Rp11.831 Triliun

Jumlah Penumpang Angkutan Udara Turun pada Maret 2025

Badan Pangan Perkuat Pengawasan Pangan Segar di Daerah