EmitenNews.com - Buana Finance (BBLD) mendapat suntikan modal Rp350 miliar. Dana taktis tersebut akan digunakan untuk penguatan modal kerja perseroan. Terutama pemberian kredit consumer finance, dan financial lease.


Fasilitas kredit tersebut dapat perseroan dari dua bank. Yaitu, Bank Jtrust (BCIC) senilai Rp200 miliar. Pinjaman dari Bank Jtrust berdurasi 48 bulan. Fasilitas pinjaman angsuran berjangka dari Bank Jtrust itu, telah diteken pada Kamis, 30 November 2023.


Lalu, fasilitas kredit Rp150 miliar diperoleh perseroan dari Bank Victoria (BVIC). Fasilitas kredit tersebut berjangka 48 bulan. Teken perjanjian pemberian fasilitas kredit telah dilakukan pada Rabu, 29 November 2023.


”Seluruh fasilitas kredit tersebut akan digunakan oleh perseroan untuk keperluan modal kerja yaitu berupa pemberian kredit consumer finance, financial lease, dan dijamin dengan piutang perseroan,” tegas Ahmad Khaetami, Corporate Secretary Buana Finance. (*)