KTT ASEAN 2023 Jakarta, Presiden Jokowi akan Pimpin 12 Pertemuan
Presiden Joko Widodo. dok. Okezone.
EmitenNews.com - Sebagai Ketua KTT ASEAN 2023, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memimpin 12 pertemuan selama Konferensi Tingkat Tinggi Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (KTT ASEAN) di Jakarta pada 5-7 September 2023.
Kepada pers, di Jakarta, Jumat (11/8/2023), Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri Sidharto Suryodipuro mengatakan bahwa selain memimpin KTT ke-43 ASEAN, baik dalam format pleno maupun pengkajian (retreat), Jokowi juga akan memimpin seluruh pertemuan dengan negara-negara mitra ASEAN.
Sidharto Suryodipuro menyebutkan, pertemuan-pertemuan tersebut, yaitu KTT ke-26 ASEAN-China, KTT ke-24 ASEAN-Republik Korea, KTT ke-26 ASEAN-Jepang, dan KTT ke-11 ASEAN-Amerika Serikat.
Lainnya, Presiden Jokowi juga akan memimpin KTT ASEAN-Kanada, KTT ke-26 ASEAN Plus Tiga, KTT ke-20 ASEAN-India, KTT ke-3 ASEAN-Australia, KTT ke-13 ASEAN-Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), dan KTT ke-18 Asia Timur (EAS).
Sepereti diketahui, KTT Asia Timur terdiri atas 18 negara peserta. Termasuk 10 negara anggota ASEAN, dan Australia, China, India, Jepang, Selandia Baru, Korea Selatan, Federasi Rusia, dan Amerika Serikat.
Masih kata Sidharto Suryodipuro, Presiden juga akan memimpin kegiatan nonpersidangan. Di antaranya, pembukaan Forum ASEAN Indo-Pasifik, jamuan makan malam, upacara penutupan, dan penyerahan keketuaan ASEAN kepada Laos. ***
Related News
Kabupaten Bogor Catat Kunjungan Tertinggi Wisatawan di Jabar
Kalbar jadi Lokasi Hilirisasi Nasional Peternakan Ayam Terintegrasi
Harga Komoditas Logam Menguat, IHSG Cetak Rekor Tertinggi Selasa Ini
Menkeu Purbaya Lanjutkan Diskon 100 Persen PPN Rumah Sampai Akhir 2027
Pemerintah Tuntaskan Private Placement SUN Rp18,65 Triliun
Bank Indonesia Lanjut Rilis Sukuk, Kali Ini Nilainya Rp3 Triliun





