EmitenNews.com - Akulaku Silvrr kembali menyapu bersih saham Bank Neo Commerce (BBYB). Kali ini, sang pengendali perseroan itu, menyerok 13.516.200 helai alias 13,51 juta lembar. Transaksi dibidani oleh OCBC Sekuritas Indonesia. 


Berdasar data KSEI, aksi borong saham Bank Neo dilakukan beberapa tahap. Tahap pertama pada 10 April 2023, Akulaku Silvrr membeli 2.353.800 lembar. Lalu, tahap dua pada 11 April 2023, kembali Akulaku Silvrr memboyong 7.718.600 lembar.


Selanjutnya, tahap ketiga terjadi pada 12 April 2023. Di mana, kala itu, Akulaku Silvrr menyerok 983.400 lembar. Dan, tahap empat terjadi pada 13 April 2023 dengan Akulaku Silvrr membeli 2.460.400 lembar. 


Menyusul aksi senyap itu, timbunan saham Akulaku Silvrr makin gendut. Tepatnya, menjadi 3,18 miliar lembar atau 26,46 persen. Bertambah 0,11 persen dari sebelum transaksi dengan donasi sekitar 3,17 miliar eksemplar  atau setara dengan 26,35 persen.


Per 31 Maret 2023, pemegang saham Bank Neo sebagai berikut. Akulaku Silvrr 3,16 miliar lembar setara dengan 26,32 persen. Gozco Capital 1,26 miliar lembar selevel dengan 10,53 persen. Rockcore Financial 736 juta eksemplar alias 6,12 persen, dan masyarakat 6,86 miliar helai atau 57,03 persen. (*)