Pentolan Emiten Prajogo (PTRO) Cicil Saham Lagi Harga Terendah

Penampungan bahan baku PT Petrosea
EmitenNews.com - Emiten Prajogo Pangestu PT.Petrosea Tbk. (PTRO) menyampaikan bahwa Erwin Ciputra selaku Komisaris telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 8 November dan 11 November 2024.
Anto Broto Corporate Secretary PTRO dalam keterangan tertulisnya Kamis (14/11) menyampaikan bahwa Erwin Ciputra telah membeli sebanyak 174.000 lembar saham PTRO di harga Rp18.152-Rp18.580 per saham.
Sebelumnya, Erwin Ciputra juga pernah membeli sebanyak 90.0000 lembar saham PTRO di harga Rp7.713 per saham pada tanggal 8 Agustus 2024.
"Tujuan dari transaksi adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.
Pasca pembelian, maka kepemilikan saham Erwin Ciputra di PTRO bertambah menjadi 625.400 lembar saham setara dengan 0,0620% dibandingkan sebelumnya sebanyak 451.400 lembar saham setara dengan 0,0448%.
Pada perdagangan hari ini Kamis (14/11) saham PTRO ditutup turun Rp675 atau ambles 4 % menjadi Rp1.8575
Related News

Kompak! Penjualan & Laba HM Sampoerna (HMSP)Tergerus di Kuartal I

EMTK Bagikan Dividen Jumbo, Ini Jadwalnya

BCA (BBCA) Dinilai Pertahankan Posisi Ini

KB Bank (BBKP) Bukukan Laba Rp352M di Kuartal I

BRImo FSTVL 2024, Nasabah BRI Bawa Pulang BMW & Tabungan Emas

Anjlok 59 Persen, Laba PANI Kuartal I-2025 Sisa Rp49,57 Miliar