Star Pacific (LPLI) Minta Restu Setor Modal ke Bank NOBU Inbreng Gedung Lippo

EmitenNews.com - PT Star Pacific Tbk (LPLI) berencana melakukan transaksi material dan transaksi afiliasi dengan cara pengalihan Aset Gedung Graha Lippo milik Perseroan yang terletak di Lippo Village, Tangerang.
Selain itu, Perseroan juga akan melakukan penyertaan modal pada Perseroan terbatas PT Bank Nationalnobu Tbk, dalam bentuk pemasukan Aset (inbreng)
Heni Widjaja Sekretaris Perusahaan PT Star Pacific Tbk (LPLI) dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa (10/5) menyebutkan, perseroan berencana menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa ketiga (RUPSLB) guna meminta persetujuan atas dua aksi korporasi tersebut
RUPSLB akan digelar pada 20 Mei 2022, jam 09:30 WIB di Ruang Mahogany, Hotel Aryaduta Lippo Village#401 Boulevard Jen. Sudirman, Tangerang.
Related News

Kompak! Penjualan & Laba HM Sampoerna (HMSP)Tergerus di Kuartal I

EMTK Bagikan Dividen Jumbo, Ini Jadwalnya

BCA (BBCA) Dinilai Pertahankan Posisi Ini

KB Bank (BBKP) Bukukan Laba Rp352M di Kuartal I

BRImo FSTVL 2024, Nasabah BRI Bawa Pulang BMW & Tabungan Emas

Anjlok 59 Persen, Laba PANI Kuartal I-2025 Sisa Rp49,57 Miliar