BUVA Milik Suami Puan Maharani Dapat Restu Right Issue

Salah satu Hotel yang dikelola BUVA.
EmitenNews.com - Emiten hotel milik Suami Puan Maharani, Happy Hapsoro yakni PT Bukit Uluwatu Villa Tbk (BUVA) menyampaikan bahwa telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) pada tanggal 22 Juli 2025.
RUPS LB ini dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 17.266.314.788 saham atau 83,86% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah.
Rian Fachmi Corporate Secretary BUVA dalam keterangannya Kamis (24/7) menyampaikan bahwa RUPS LB telah menyetujui Penambahan Modal dengan HMETD atau biasa disebut dengan Rights Issue dengan menerbitkan sebanyak-banyaknya 4.800.000.000 saham baru dengan nilai nominal Rp50 per saham.
Kemudian, pemegang saham juga telah menyetujui adanya Perubahan Anggaran Dasar. Yakni Menyetujui perubahan Pasal 4 ayat (2) Anggaran Dasar Perseroan sehubungan dengan peningkatan modal ditempatkan dan modal disetor Perseroan sehubungan dengan HMETD.
Rapat juga enyetujui memberikan kuasa dan wewenang kepada Direksi Perseroan untuk melakukan semua dan setiap tindakan yang diperlukan sehubungan dengan HMETD.
Rights issue ini bertujuan untuk meningkatkan modal perusahaan dan memperkuat struktur keuangan BUVA. Dengan demikian, perusahaan dapat meningkatkan kemampuan untuk mengembangkan bisnis dan meningkatkan nilai perusahaan.
Kemudian, RUPS LB juga menyetujui perubahan beberapa pasal dalam Anggaran Dasar Perseroan, antara lain Pasal 9, Pasal 10, Pasal 11, Pasal 12, Pasal 13, Pasal 15, dan Pasal 20.
Related News

Clipan Finance (CFIN) Raih Pendapatan Rp823M, Turun dari Tahun Lalu

Tingkatkan Modal Anak Usaha, BUKK Kini Kuasai 99 Persen Saham BE

TUGU Beberkan Jurus Jitu Kejar Target

Grup Bakrie (ENRG) Ungkap Teken Proyek USD1 Juta

SIG (SMGR) Suplai 29.990 Ton Semen, Dukung Tol Bocimi & Pariwisata

STRK Gaet Investor Asal Singapura, Fokus Bisnis Ini