EmitenNews - IHSG kembali ke atas level psikologis 6000 pada perdagangan Selasa (6/4). Secara teknikal, IHSG berpeluang melanjutkan tecnical rebound di perdagangan Rabu (7/4). Proyeksi ini diperkuat dengan terbentuknya golden cross di oversold area pada indikator Stochastic RSI.
"Potensi technical rebound BBCA, BBNI dan SMGR yang memasuki periode cum dividen tunai dapat turut menopang rebound IHSG pada perdagangan hari ini," kata analis Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan.
Katalis positif lain adalah peningkatan kepercayaan diri pelaku pasar, menyusul pernyataan Kementerian Kesehatan RI bahwa Indonesia akan kembali menerima 10 juta dosis vaksin COVID-19 dari Sinovac pada April 2021.
Terkait upaya akselerasi pemulihan ekonomi, Pemerintah berencana mendorong penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan mengeluarkan kebijakan baru terkait KUR bagi pelaku UMKM, salah satunya adalah menaikan plafon KUR tanpa jaminan menjadi Rp100 juta dari Rp50 juta.
Dari eksternal, Valdy memperkirakan pelaku pasar mencermati hasil IMF/World Bank Spring Meetings yang tengah berlangsung.
Oleh sebab itu, disamping ketiga saham diatas, pelaku pasar dapat mencermati potensi berlanjutnya technical rebound pada ADHI, PTPP, WIKA, ADRO, ANTM dan TINS.(*)
Related News

DJPK Luncurkan Program SINERGI, Atasi Gap Pembangunan Infrastruktur

Tengok! Berikut 10 Saham Top Losers Pekan Ini

Cek! Ini 10 Saham Top Gainers dalam Sepekan

Melesat 2,33 Persen, Kapitalisasi Pasar Tembus Rp11.831 Triliun

Jumlah Penumpang Angkutan Udara Turun pada Maret 2025

Badan Pangan Perkuat Pengawasan Pangan Segar di Daerah