Disetujui OJK, Dua Orang Ini Resmi Jadi Direksi Baru TUGU
Gedung emiten TUGU.
EmitenNews.com - PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk. (TUGU) mengumumkan bahwa Fadlil Iswahyudi dan Fitri Azwar telah resmi menjabat sebagai Direktur Teknik dan Direktur Keuangan dan Layanan Korporat Perseroan, setelah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Persetujuan tersebut tertuang dalam surat OJK Nomor S-1955/PD.021/2025 tanggal 14 Juli 2025, yang disampaikan kepada Perseroan pada hari yang sama. Pengangkatan kedua direktur ini sebelumnya telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada 29 April 2025 lalu.
“Tidak ada dampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Emiten,” tutur Dudi Subekti, Corporate Secretary TUGU, dalam keterangan resminya, Selasa (15/7).
Dengan terbitnya surat dari OJK tersebut, maka jabatan keduanya berlaku efektif per 14 Juli 2025.
Related News
Direktur UNTR Sempatkan Borong Saham Rp1,09 Miliar Saat Harga Drop ARB
Komisaris Utama Jual 18 Juta Saham SDMU, Raup Rp1,98 Miliar
Emiten Haji Isam (TEBE) Perbarui Lagi Susunan Direksi 2026–2031
Kunci Pinjaman Bank Mandiri Rp450M, DNET Gadaikan Obligasi dan RDN
KETR Gandeng MORA Geber Proyek Kabel Laut 400 Tbps Jakarta-Singapura
Masuk Pasar Malaysia, Wintermar Kuasai 49 Persen Petromar Offshore





