Entitas SOLA Raih Kontrak Rp416,97 M, Simak Lingkup Pekerjaannya
Salah satu kegiatan di pabrik Xolare Energy. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Entitas Xolare RCR Energy (SOLA) mendapat kontrak senilai Rp416,97 miliar. Kontrak itu, diperoleh melalui anak usaha yaitu Aplikasi Bitumen Indonesia (ABI) hasil kerja sama dengan Asta Rekayasa Unggul (ARU) dalam bentuk KSO.
Kontrak tersebut telah diterima dan diteken pada 17 Januari 2025 dari PT Trubaindo Coal Mining (TCM). Kontrak itu, berupa pekerjaan Chipseal Road Project pada jalan hauling sepanjang 50.5 km di Melak, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur (Kaltim).
Aplikasi Bitumen Indonesia sebagai anggota konsorsium memiliki porsi sebesar 40 persen atau senilai Rp166,78 miliar pada KSO Aplikasi Bitumen Indonesia dengan Asta Rekayasa Unggul. ”Perolehan kontrak itu, berpotensi meningkatkan pendapatan perseroan secara signifikan,” tegas Dinda Oktavia, Corporate Secretary Xolare Energy.
Perolehan kontrak tersebut tidak berdampak negatif kepada perseroan. Baik dari sisi kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha emiten sebagai perusahaan publik. (*)
Related News
Transformasi Portofolio, INPP Target Recurring Income 75 Persen
Hadirkan Solusi Embedded Finance, Bank Raya Gandeng Gaji.id
Perkuat Modal, ELPI Godok Right Issue 2,03 Miliar Lembar
Prajogo Kembali Bermanuver, Saham CUAN Orbit Zona Merah
Realisasi Dana IPO Nol, Cek Jawaban YUPI Saat Dicecar Pertanyaan BEI
Target 2025 Terlewati, Prapenjualan BSDE Tembus Rp10 Triliun





