EXCL Obral Dividen Rp1,12 Triliun, Berikut Jadwalnya

Pengurus XL Axiata sebelum merger dengan Smartfren. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - XL Axiata (EXCL) akan mengguyur dividen tahun buku 2024 senilai Rp1,12 triliun. Besaran dividen itu, diambil sekitar 62 persen dari koleksi laba bersih tahun lalu sebesar Rp1,81 triliun. Dengan begitu, para investor akan menerima santunan dividen Rp85,7 per eksemplar.
Selanjutnya, senilai Rp100 juta diplot sebagai cadangan umum, dan sisa Rp698,91 miliar akan dicatat dalam saldo laba ditahan untuk mendukung pengembangan usaha perseroan. Rencana pembagian dividen tunai periode tahun buku 2024 sesuai hasil RUPS Tahunan pada 25 Maret 2025.
Rincian jadwal dividen tahun buku 2024 perseroan menjadi sebagai berikut. Cum dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 11 April 2025. Ex dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 14 April 2025. Cum dividen pasar tunai pada 15 April 2025.
Ex dividen pasar tunai pada 16 April 2025. Daftar pemegang berhak atas dividen tunai alias recording date pada 15 April 2025 pukul 16.00 WIB. Pembayaran dividen akan dilakukan pada 24 April 2025. Penggelontoran dividen itu, berdasar data keuangan per 31 Desember 2024.
Ya, sepanjang tahun lalu, perusahaan sukses mengemas laba bersih sebesar Rp1,81 triliun. Saldo laba ditahan dengan alokasi penggunaan belum dipatenkan sebesar Rp9,46 triliun. Selanjutnya, perusahaan dibekali dengan total ekuitas Rp26,22 triliun. (*)
Related News

Tumbuh Minimalis, ISAT Kuartal I-2025 Catat Laba Rp1,31 TriliunĀ

Laba Melejit 77 Persen, Grup Bakrie (BRMS) Kembali Puasa Dividen

Bengkak 136 Persen, Kuartal I-2025 SRTG Boncos Rp6,07 Triliun

Catat! Ini Rangkaian Jadwal Dividen RAJA Rp60 per Lembar

Meroket 826 Persen, Laba ANTM Kuartal I-2025 Tembus Rp2,13 Triliun

Kuartal I-2025 Raup Laba Rp2,72 T, Ini Kata Bos Indofood (INDF)