Harga Premium! BCAP Gulung 4,44 Miliar Saham MNC Bank (BABP)

Gedung MNc Tower berdiri kukuh di kawasan Kebon Sirih, Jakarta. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - MNC Kapital (BCAP) menambah tumpukan saham MNC Bank (BABP). Itu ditunjukkan dengan menjala 4.445.000.000 helai alias 4,44 miliar eksemplar. Transaksi dua kali periode 22 Agustus 2025.
Pertama, MNC Kapital menjala 4,4 miliar lembar dengan harga pelaksanaan senilai Rp126 per helai senilai Rp554,74 miliar. Kedua, MNC Kapital mengemas 42,28 juta lembar dengan harga Rp127 per helai sebesar Rp5,37 miliar.
Menyusul skema harga itu, MNC Kapital dipaksa merogoh dana taktis senilai Rp560,11 miliar. Eksekusi harga itu, lebih tinggi 70 poin alias 125 persen dari penutupan perdagangan saham perseroan edisi 22 Agustus 2025 di level Rp56 per eksemplar.
Dengan penuntasan transaksi itu, timbunan saham emiten asuhan Hary Tanoesoedibjo tersebut makin tebal. Tepatnya, menjadi 22,14 miliar helai alias 49,803 persen. Melejit 9,998 persen dari sebelum transaksi dengan tabulasi 17,69 miliar lembar atau selevel dengan 39,805 persen.
”Tujuan transaksi untuk peningkatan penyertaan saham di Bank MNC Internasional dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tegas Steffi Elizabeth, Corporate Secretary MNC Kapital Indonesia. (*)
Related News

Folago (IRSX) Akuisisi Lumino Digital, Beri Jaminan 100 Juta Views

Akumulasi, Natureverse Serok Jutaan Saham SULI Rp150 per Lembar

BOBA Gulirkan Dividen Interim Rp2,31 M, Telisik Jadwalnya

Harga Diskon, Samuel Serap Private Placement ENRG Rp269,5 Miliar

Ekspansif, Chengdong Lego 3,71 Miliar Saham Grup Bakrie (BUMI)

Rugi Bengkak, DIGI Kuartal III 2025 Defisit Rp54,53 MiliarĀ