IHSG Berpotensi Terkonsolidasi, Investor Dapat Manfaatkan Momentum
EmitenNews.com - Selama pekan ketiga Maret 2022, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), dan kapitalisasi pasar bursa ditutup menguat. Kapitalisasi pasar bursa menguat 0,54 persen menjadi Rp8.731,255 triliun dari pekan sebelumnya sejumlah Rp8.684,689 triliun.
William selaku CEO Indosurya Bersinar Sekuritas dalam riset harianya, Senin (21/3/2022) menyatakan, pola gerak IHSG terlihat masih betah berada dalam area konsolidasi dengan potensi tekanan yang masih cukup besar, namun saat ini fase konsolidasi yang terjadi terlihat masih cukup wajar walaupun secara jangka pendek IHSG terlihat bergerak sideways dengan kategori memiliki potensi bergerak kembali ke jalur uptrend,
“Namun investor dengan time frame jangka panjang, tentunya dapat memanfaatkan momentum untuk melakukan pembelian, hari ini IHSG berpotensi terkonsolidasi,” ujar Dia.
IHSG masih akan bergerak pada range support diblevel 6823 dan resistancenya di level 7022. Saham-saham pilihan untuk akhir pekan ini adalah Telkom Indonesia (TLKM), Bank BNI (BBNI), Jasa Marga (JSMR), Indo Tambangraya Megah (ITMG), Gudang Garam (GGRM), AKR Corporindo (AKRA) dan PP London Sumatra Indonesia (LSIP).
Related News
10 Sektor Jadi Pendorong, IHSG Awal Pekan Tancap Gas ke 8.859,19
3 Emiten Asuransi Paling Terdampak POJK 23, Bakal Aksi Korporasi Baru?
18 dari 19 Emiten Saham Asuransi Kompak Ngegas Hari Ini, Ada Apa?
Pupuk Kaltim Klaim Produksinya di 2025 Lampaui Target
Tambang Menggeliat, IHSG Tembus 8.804,84 di Sesi I
Australia Stop Penyelidikan Antidumping Baja Rebar Indonesia





