IHSG Jebol 8.008, Angkut Saham BRMS, BRPT, dan SMBR

Seseorang berjalan di bagian teras depan gedung Bursa Efek Indonesia. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,03 persen menjadi 7.943. transaksi perdagangan disertai volume pembelian makin tebal. So, ruang penguatan indeks masih sangat terbuka dengan ditingkahi koreksi.
Dengan demikian, sepanjang perdagangan hari ini, Kamis, 21 Agustus 2025, indeks akan mengitari area support 7.800-7.680, dan posisi resistance 8.008-8.103. Menilik data itu, MNC Sekuritas menyarankan investor untuk mengoleksi sejumlah saham berikut sebagai jujukan investasi.
Yaitu, Bumi Resources Mineral (BRMS) buy on weakness Rp460-476 dengan proyeksi Rp498-520, dan stop loss Rp458. Barito Pacific (BRPT) buy on weakness Rp2.260-2.290 dengan target harga Rp2.530-2.750, dan stop loss Rp2.210 per eksemplar.
Semen Baturaja (SMBR) buy on weakness Rp298-302 dengan proyeksi Rp326-342, dan stop loss di posisi Rp286. Pabrik Kertas Tjiwi Kimia (TKIM) buy on weakness Rp6.775-7.075 dengan proyeksi Rp7.625-7.900, dan stop loss di level Rp6.375 per lembar. (*)
Related News

Tiga Perusahaan Lolos ke Tahap Lelang Harga Pita Frekuensi 1,4 GHz

IHSG Menguat 0,27 Persen, Sektor Teknologi & Infrastruktur Penopangnya

Tol Bogor-Serpong via Parung Rp12,3T, Bakal Digarap Tanpa APBN

Harga Jagung Mulai Teredam, Semoga Harga Telur dan Ayam Segera Turun

Penuhi Penyampaian Data, Pembekuan Sementara TikTok Dicabut

IHSG Turun Tipis di Sesi I, JSMR, ISAT, SMRA Top Losers LQ45