IHSG Mixed Pada Area 6526 – 6580, Cermati Rekomendasi ARTO, DMND, SATU dan SWAT

EmitenNews.com - IHSG pada penutupan perdagangan kemarin menguat 0,39% atau naik 25,95 poin ke level 6.555,551. Investor melakukan transaksi senilai Rp11,8 triliun. Sementara investor asing melakukan penjualan bersih alias net Rp50,08 miliar di seluruh pasar.
IHSG hari ini secara teknikal kami perkirakan IHSG bergerak mixed pada kisaran 6526 – 6580 dengan pertimbangan : indikator SO (turun/19), ST Mov Avg (Consol / Bearish), ACR : tekanan jual berlanjut dan Penguatan indek kemarin diikuti dengan peningkatan volume, kata Indra Tedja Kusuma Analis Sucor Sekuritas, Jumat (24/12/2021).
Kemarin indek bursa Eropa STOXX 600 ditutup menguat 1%, dipimpin oleh saham sektor pariwisata di tengah – tengah perkiraan varian Omicron tidak seganas varian Delta.
Kemarin indeks bursa Wall Street ditutup menguat hingga 0,88% dengan indek S&P500 cetak rekor penutupan, dipimpin oleh saham sektor barang kebutuhan sekunder / tersier, manufaktur di tengah – tengah meredanya kekhawatiran varian Omicron, klaim pengangguran bertahan di bawah level sebelum pandemi dan pembelanjaan konsumen bulan November tumbuh 0,6%. Bursa Wall Street libur pada hari Jum’at saat perayaan Natal.
ARTO (Rp 17650 ; BUY) Support Level : 16800, Resistance Level : 18400, Target Price : 18400.
DMND (Rp 965 ; BUY), Support Level: 950/935, Resistance Level : 1040/1050, Target Price : 1050.
SATU (Rp 112 ; BUY), Support Level: 108, Resistance Level : 127, Target Price : 127.
SWAT (Rp 183 ; BUY), Support Level : 179, Resistance Level: 199, Target Price: 199.
Related News

Cek! Berikut 10 Saham Top Losers dalam Sepekan

10 Saham Paling Menyala Pekan Ini, Ada KRYA, KRAS, dan FAST

IHSG Susut 0,47 Persen, Kapitalisasi Pasar Sisa Rp12.070 Triliun

Sukses Bawa Swasembada Beras, Warisan Soeharto ini Mau Dihidupkan Lagi

Inovasi Lean Construction PTPP Raih Pengakuan Internasional IGLC

IHSG Ditutup Turun 0,19 Persen, Cek Sektor Pemicu