IHSG Rebound, Angkut Saham ENRG, MDKA, dan MDIY
Suasana main Hall Bursa Efek Indonesia. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami koreksi 0,37 persen menjadi 8.227. Transaksi perdagangan disertai dengan kemunculan volume pembelian. Posisi pergerakan indeks masih berpeluang menguat dengan bumbu terkoreksi.
Oleh sebab itu, sepanjang perdagangan hari ini, Selasa, 14 Oktober 2025, indeks akan menjelajahi area support 8.169-8.118, dan resistance 8.260-8.303. Berdasar data itu, MNC Sekuritas menyarankan pelaku pasar untuk mengoleksi sejumlah saham andalan berikut.
Yaitu, Sentul City (BKSL) speculative buy Rp133-139 dengan proyeksi Rp146-150 per lembar, dan stop loss Rp131 per eksemplar. Energi Mega (ENRG) buy on weakness Rp940-980 per helai dengan target Rp1.025-1.100 per saham, dan stop loss Rp900 per eksemplar.
Daya Intiguna (MDIY) speculative buy Rp1.075-1.090 per helai dengan target Rp1.120-1.185 per saham, dan stop loss Rp1.065 per lembar. Merdeka Gold (MDKA) buy on weakness Rp2.300-2.350 per saham dengan proyeksi Rp2.430-2.500 per lembar, dan stop loss Rp2.240 per eksemplar. (*)
Related News
Penasaran Mengapa Legalitas Menjadi Penentu Keberlanjutan UMKM?
IHSG Sesi I (13/1) Ditutup Konstan, Sempat Tergelincir Akhir Sesi
Rencana Beras SPHP Satu Harga, Dari Bulog Rp11.000, HET Rp12.500/Kg
Pemerintah Sepakat Beri Margin Fee Bulog 7 Persen
Harga Pupuk Turun Hingga 20 Persen, Zulhas Sanjung Mentan Amran
99 Persen Pengaduan Konsumen ke Kemendag Terkait Transaksi Online





