EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di  Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan perdagangan sesi I siang hari ini Senin (17/10) melemah 27,32 poin atau 0,40% ke level 6.787,20.

 

Pelemahan IHSG dipicu turunnya 10 indeks sektoral yakni IDXENERGY -1,15%, IDXBASIC -0,40%, IDXINDUST -1,67%, IDXCYCLIC -1,21%, IDXNONCYC -0,34%, IDXFINANCE -1,25%, IDXPROPERT -1,48%, IDXTECHNO -1,13%, IDXINFRA -1,17%, dan IDXTRANS -2,08%.

 

Total volume perdagangan saham  hingga penutupan hari ini mencapai 16,15 miliar saham dengan total nilai Rp 6,41 triliun. Sebanyak 104 saham naik, 441 saham turun dan 130 saham stagnan.

 

Top losers LQ45 hingga penutupan sesi I hari ini, Bank Jago Tbk (ARTO) (-6,87%), Harum Energy Tbk (HRUM) (-5,80%) dan Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) (-3,96%). Sedangkan Top gainers LQ45 yakni, Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) (3,64%), Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) (2,78%) dan Kalbe Farma Tbk (KLBF) (1,63%).