IHSG Turun Tipis di Sesi I, JSMR, ISAT, SMRA Top Losers LQ45

Lantai perdagangan saham di BEI.
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis 4,71 poin atau 0,06% ke level 8.113,58 pada akhir sesi I perdagangan hari ini, Senin (6/10/2025).
Pelemahan IHSG terutama dipicu oleh turunnya enam dari sebelas indeks sektoral di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sektor perindustrian memimpin pelemahan dengan penurunan 1,53%, disusul sektor kesehatan 1,31%, dan barang konsumen siklikal 0,88%.
Di sisi lain, sejumlah sektor masih mampu menopang pasar. Sektor teknologi memimpin penguatan dengan kenaikan 2,07%, diikuti sektor barang baku 1,15% dan infrastruktur 0,77%.
Aktivitas perdagangan hingga akhir sesi I tercatat total volume perdagangan mencapai 27,49 miliar saham dengan nilai transaksi sebesar Rp17,36 triliun. Tercatat 259 saham naik, 420 saham turun, dan 118 saham stagnan.
Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya MLPT sebesar Rp17.925 menjadi Rp197.225 per lembar dan UANG sebesar Rp1.050 menjadi Rp6.975per lembar serta PNGO sebesar Rp750 menjadi Rp3.780 per lembar.
Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya DCII sebesar Rp6.800 menjadi Rp278.100 per lembar dan FILM sebesar Rp775 menjadi Rp5.325 serta DSSA sebesar Rp600 menjadi Rp105.000 per lembar.
Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya CDIA sebanyak 116.770 kali senilai Rp1,57 triliun kemudian MINA sebanyak 96.140 kali senilai Rp445 miliar dan BUMI sebanyak 56.495 kali senilai Rp648,3 miliar.
Top losers LQ45 hingga sesi I, Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) (-4,34%), Indosat Tbk (ISAT) (-4,13%) dan Summarecon Agung Tbk (SMRA) (-3,79%).
Sementara Top gainers LQ45, Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) (5,71%), Barito Pacific Tbk (BRPT) (4,16%) dan Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) (2,97%).
Related News

Penuhi Penyampaian Data, Pembekuan Sementara TikTok Dicabut

Lagi-Lagi Kilang Terbakar, Pemerintah Didesak Reformasi Pertamina

Komoditas Melejit, IHSG Lanjut Menyala

Aksi Beli Dominan, IHSG Jajal Level 8.170

IHSG Lanjut Menguat, Serok Saham RATU, PTRO, dan JSMR

Tumbuh 6,70 Persen, Sektor IKFT Sumbang 3,82 Persen PDB