Kinerja Tahan Ombak, Laba Bersih Trans Power Marine (TPMA) Naik 37% di Kuartal III-2023

EmitenNews.com -Di tengah fluktuasi harga batu bara dunia, Trans Power Marine (TPMA) terus melaju dan meningkatkan performancenya agar dapat bersaing secara sehat dalam industri pengangkutan barang curah, khususnya batu bara.
Bisnis TPMA tidaklah terlalu terpengaruh oleh harga batubara, melainkan volume pengangkutannya yang sebagian besar adalah batu bara. Selain batu bara, jenis angkutan wood chip, nikel dan clinker merupakan barang curah yang sering diangkut.
Penjualan TPMA 9 bulan sampai dengan 30 September 2023 sebesar USD 48.032.330 naik 5% dibanding periode yang sama tahun 2022 sebesar USD 45.624.094 yang terutama karena kenaikan volume pengangkutan dan rata-rata tarif pengangkutan.
“Kenaikan penjualan telah mendorong kenaikan laba bersih dari USD 9.591.967 menjadi USD 13.154.905 atau sebesar 37% dan ratio EBITDA to Revenue mencapai 50%. Current ratio sebesar lebih dari 200% mencerminkan kondisi keuangan Perusahaan yang sangat sehat” ujar Rudy Sutiono, Corporate secretary TPMA.
Strategi Perusahaan untuk terus menjaga hubungan dan memberikan service terbaik kepada para customer menjadi tolak ukur keberhasilan Perusahaan.
Kedepannya Perusahaan yakin dapat terus meningkatkan performance nya seiring dengan rencana penambahan armada. 3 sets tug and barge yang dipesan tahun lalu diharapkan akan selesai awal tahun 2024.
Related News

Perkuat Komitmen, Bank Neo Commerce (BBYB) Baharui Struktur Organisasi

Wondr by BNI Indonesia Masters 2025 Hadirkan 232 Atlet Dunia

Komisaris Emiten TP Rachmat (DRMA) Serok Saham Rp2,42 Miliar

BCA (BBCA) Siap Buyback Saham Rp5T

BCA Cetak Laba Rp43,4T, Tumbuh 5,7 Persen di Kuartal III-2025

Pengendali SAFE Kembali Buang Saham, Harga Ikut Turun!