Mandom Indonesia (TCID) Sukses Balikkan Rugi Jadi Laba di Tahun 2022

EmitenNews.com—PT Mandom Indonesia Tbk (TCID) membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp18,109 miliar pada tahun 2022, atau membaik dibanding tahun 2021 yang tercatat rugi tahun berjalan sebesar Rp76,507 miliar.
Alhasil, emiten produk perawatan tubuh itu menorehkan laba per saham dasar Rp92 per lembar.
Jika dirunut, penjualan bersih naik tumbuh 10,4 persen menjadi Rp2,044 triliun yang ditopang peningkatan penjualan ke dalam negeri sebesar 6,7 persen menjadi Rp1,327 triliun.
Senada, nilai ekspor terkerek 18,3 persen menjadi Rp717,29 miliar.
Walau beban pokok penjualan membengkak 5,7 persen menjadi Rp1,633 triliun. Tapi laba kotor tetap terungkit 34,7 persen menjadi Rp411,43 miliar.
Sayangnya, beban usaha mencapai Rp405,58 miliar atau naik tipis dibanding tahun 2021 yang tercatat sebesar Rp405,18 miliar. Dampaknya, laba usaha tersisa Rp5,847 miliar.
Menariknya, perseroan membukukan penghasilan bunga Rp13,024 miliar. Ditambah keuntungan selisih nilai tukar sebesar Rp7,7 miliar.
Hasilnya, TCID meraup laba sebelum pajak Rp27,8 miliar.
Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan tahun 2022 telah audit TCID yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (21/3/2023).
Related News

UNTD Sebar Dividen Minimalis, Cek Jadwalnya!

Catat Tanggalnya! Grup Emtek (SCMA) Tebar Sisa Dividen Jumbo

Internet Rakyat Bikin Laba Bersih Surge (WIFI) Melesat 182 Persen

Segar Kumala (BUAH) Setujui Bagikan Dividen Rp21M

KB Bank (BBKP) Perkuat Infrastruktur Pengelolaan Sampah di Kota Kupang

Saham MTEL Dibidik, Bisa Tembus ke Sini!