Medco Energi (MEDC) Bakal Rilis Obligasi Rp2,5T, Ini Peruntukannya
Logo usaha Medco Energi (MEDC).
EmitenNews.com - PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) menyampaikan bahwa berencana melakukan penerbitan surat utang atau obligasi pada tahun depan.
Corporate Secretary MEDC, Siendy K. Wisandana, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/11) mengungkapkan bahwa target jumlah penerbitan Obligasi Berkelanjutan V Tahap III Tahun 2025 tersebut sebanyak - banyaknya Rp2,5 triliun.
"Tujuan penggunaan dana untuk pelunasan obligasi Rupiah perusahaan yang jatuh tempo pada tahun 2025, yakni termasuk untuk pembayaran Obligasi Berkelanjutan III Tahun Tahap III Tahun 2020 Seri B," jelasnya.
Selain itu, Perusahaan berkomitmen penuh untuk melaksanakan pelunasan Obligasi Berkelanjutan III Tahap III Tahun 2020 Seri B pada tanggal 20 Februari 2025.
"Dana untuk pembayaran pokok obligasi berkelanjutan III Tahap III Tahun 2020 Seri B akan berasal dari hasil penerbitan Obligasi Berkelanjutan V Tahap III Tahun 2025 pada bulan Januari 2025 mendatang," katanya.
Related News
RUPSLB LABS Setujui Perombakan Direksi, Raditia Nurcahya Mundur
Merdeka Gold Resources (EMAS) Dukung Penanganan Banjir di Pohuwato
Bencana Sumatera, Bank Mandiri-Kemenhan Bangun Lima Jembatan Bailey
Buyback BBCA Maret-Mei 2025, BCA Realisasikan Rp8.828,19 per Saham
Divestasi Berlanjut, Komut MEDS Dipastikan Masih Tetap Pegang Kendali
Direksi Hermina Serok Saham HEAL Rp15,64M, Kepemilikannya jadi Segini





