Performa Apik, Laba Bersih Uni-Charm Indonesia (UCID) 2022 Tembus Rp313,45 Miliar

EmitenNews.com - Uni-Charm Indonesia (UCID) sepanjang 2022 mencetak laba bersih Rp313,45 miliar. Menukik 34 persen dari periode sama 2021 sejumlah Rp479,73 miliar. Laba per saham dasar menjadi Rp76 dari Rp116.
Pendapatan Rp10,31 triliun, menanjak 13 persen dari episode sama 2021 sebesar Rp9,11 triliun. Beban pokok pendapatan Rp8,42 triliun, bengkak 16 persen dari periode sama 2021 senilai Rp7,25 triliun. Laba kotor Rp1,89 triliu, naik tipis 1,6 persen dari edisi sama 2021 sebesar Rp1,86 triliun.
Beban penjualan Rp1,17 triliun, melesat 20 persen dari periode sama 2021 sebesar Rp970 miliar. Beban umum dan administrasi Rp237,78 miliar turun dari Rp283,92 miliar. Biaya keuangan turun menjadi Rp23 miliar dari Rp29 miliar. Penghasilan keuangan Rp25 miliar dari Rp28 miliar.
Laba sebelum pajak penghasilan Rp431,08 miliar, turun dari Rp618,46 miliar. Beban pajak penghasilan Rp117 miliar, susut dari Rp138 miliar. Laba tahun berjalan Rp313,64 miliar, anjlok 34 persen dari episode sama 2021 sejumlah Rp480,06 miliar.
Jumlah ekuitas Rp5,16 triliun, menanjak dari posisi akhir 2021 sejumlah Rp4,94 triliun. Total liabilitas Rp3,21 triliun, turun dari periode sama 2021 sebesar Rp2,83 triliun. Total aset Rp8,38 triliun, menanjak dari posisi akhir 2021 sebesar Rp7,77 triliun. (*)
Related News

Dirut Bank KB Bukopin (BBKP) Mundur, Kenapa?

Prima Andalan (MCOL) Bagi Dividen Rp195 per Saham, Cek Jadwalnya

Emiten TP Rachmat (ASSA) Rilis Kinerja Kuartal I, Begini Hasilnya!

Laba Hasnur Shipping (HAIS) Anjlok 42,2 Persen di Kuartal I-2025

UNTD Sebar Dividen Minimalis, Cek Jadwalnya!

Catat Tanggalnya! Grup Emtek (SCMA) Tebar Sisa Dividen Jumbo