PIS Siapkan 353 Tanker Jaga Keandalan Angkutan Lebaran 2025

PT Pertamina International Shipping (PIS) menyiapkan sebanyak 353 kapal tanker, selain membentuk satuan tugas (satgas) untuk menjaga kelancaran angkutan bahan bakar minyak (BBM) dan LPG sepanjang periode Ramadan hingga Idul Fitri 2025. Dok. Dunia Energi.
EmitenNews.com - Pertamina menjamin keandalan angkutan Lebaran 2025. Untuk itu, PT Pertamina International Shipping (PIS) menyiapkan sebanyak 353 kapal tanker, selain membentuk satuan tugas (satgas) untuk menjaga kelancaran angkutan bahan bakar minyak (BBM) dan LPG sepanjang periode Ramadan hingga Idul Fitri 2025.
"PIS selalu berkomitmen menjaga keamanan pasokan BBM dan LPG dengan operasional yang berkelanjutan, seluruh perwira kami siap siaga melaksanakan tugas sepanjang Ramadan hingga Idul Fitri tahun ini," ujar Corporate Secretary PIS Muhammad Baron dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (19/3/2025).
Dari 353 unit kapal tanker tersebut, terdapat 335 unit tanker yang beroperasi dan melayani rute domestik maupun internasional. Dalam kerangka untuk mendukung kelancaran angkutan, masih ditambah dengan 18 unit kapal sebagai back up di luar angkutan reguler yang siap memperkuat keandalan.
"Selain armada tanker untuk mengangkut BBM dan LPG, terdapat juga 453 kapal tugboat yang siap menunjang kegiatan pengapalan dan jasa marine di pelabuhan yang disiapkan oleh Pertamina Trans Kontinental," tambah Muhammad Baron. ***
Related News

Bank DKI Bagikan Dividen Rp249 Miliar, Rp529M Pengembangan Usaha

IKI April 2025 Melambat Akibat Penurunan Pesanan Baru

Realisasi Belanja Negara per Maret 2025 Rp620,3 Triliun

Maret 2025, Dalam Sebulan Pendapatan Negara Naik Rp200 Triliun

Harga Emas Antam Kamis ini Turun Rp33.000 per Gram

Jamin Keamanan Pengguna, TRIV Raih Most Downloaded Crypto App