EmitenNews.com -Emiten pengembang teknologi metaverse yang bertengger di papan pengembangan BEI, PT WIR Asia Tbk (WIRG) mengumumkan bahwa telah terjadi perubahan kepemilikan saham di tubuh perseroan.

 

Merujuk keterangan resmi yang disampaikan kepada publik dan dikutip, Rabu (30/8/2023), perubahan kepemilikan ini karena telah terjadi penjualan oleh pengendali WIRG yaitu PT WIR Global Kreatif sebesar 0,21 persen.

 

Pengendali itu melepas 25.040.300 saham WIRG di harga Rp140 per lembar pada perdagangan 25 Agustus 2023 dengan status kepemilikan saham langsung.

 

Secara kalkulasi, maka pengendali ini meraup dana segar hingga Rp3,50 miliar. "Tujuan dari transaksi ini adalah merupakan strategi bisnis," ujar Ira Yuanita Corporate Secretary WIRG.

 

Pasca divestasi saham tersebut, maka kepemilikan WIR Global Kreatif di WIRG tersisa 13,034 persen atau sebanyak 1.555.008.300 lembar dari sebelumnya di 13,244 persen atau sebanyak 1.580.048.600 lembar saham.