Uang Primer Adjusted (M0) Tumbuh 16,8 Persen Pada Desember 2025
Uang Primer (M0) adjusted pada Desember 2025 tumbuh 16,8% (yoy), lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 13,3% (yoy) sehingga tercatat sebesar Rp2.367,8 triliun.(Foto: BI)
EmitenNews.com - Uang Primer (M0) adjusted pada Desember 2025 tumbuh 16,8% (yoy), lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 13,3% (yoy) sehingga tercatat sebesar Rp2.367,8 triliun.
Perkembangan ini dipengaruhi oleh pertumbuhan giro bank umum di Bank Indonesia adjusted sebesar 35,1% (yoy) dan uang kartal yang diedarkan sebesar 12,9% (yoy).
Berdasarkan faktor yang memengaruhinya, pertumbuhan M0 Adjusted telah mempertimbangkan dampak pemberian insentif likuiditas (pengendalian moneter adjusted).
Untuk diketahui, Uang Primer (M0) adjusted menggambarkan perkembangan uang primer yang telah mengisolasi dampak penurunan giro bank di Bank Indonesia akibat pemberian insentif likuiditas.
Mulai Januari 2025, Bank Indonesia melakukan penyesuaian perhitungan M0 adjusted untuk memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai perkembangan uang primer dan pengaruh dari kebijakan likuiditas yang dilakukan oleh Bank Indonesia.(*)
Related News
Pemerintah Pangkas Produksi Batu Bara, APBI Ingatkan Soal Tenaga Kerja
Bos Danantara Pastikan Ada Tambahan Saham Warga Asli Papua di Freeport
Sekuritas Valas BI Hadir Kembali, Kali Ini Bernilai Rp1,61 Triliun
Pertama Kali Dalam 9 Tahun, Lifting Minyak Lewati Target APBN
Pemerintah Akan Revisi RKAB Untuk Perbaiki Harga Pasar Batu Bara
Harga Emas Antam Naik Lagi Rp7.000 Per Gram Hari Ini





