Woori Finance (BPFI) Tabur Dividen Rp25,99 Miliar, Ini Jadwalnya

Direksi Woori Finance usai menggelar paparan kinerja di hadapan juru media. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Woori Finance (BPFI) menebar dividen tunai sejumlah Rp25,99 miliar. Alokasi pembagian dividen itu diambil sekitar 30 persen dari tabulasi laba bersih tahun buku 2023 sejumlah Rp86,66 miliar. Dengan hasil itu, para investor akan menikmati dividen Rp9,72 per lembar.
Rencana pembagian dividen tunai untuk periode tahun buku 2023 sesuai dengan hasil RUPS Tahunan pada 26 Juni 2024. Dan, rincian jadwal pembagian dividen tahun buku 2023 yang akan dibayar menjadi sebagai berikut. Cum dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 4 Juli 2024.
Ex dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada Jumat, 5 Juli 2024. Cum dividen pasar tunai pada Senin, 8 Juli 2024. Ex dividen pasar tunai pada Selasa, 9 Juli 2024. Daftar pemegang saham berhak atas dividen alias recording pada Senin, 8 Juli 2024 pukul 16.00 WIB.
Pencairan dividen dilakukan pada Jumat, 26 Juli 2024. Kebijakan pembagian dividen berdasar data keuangan per 31 Desember 2023 dengan laba Rp86,66 miliar. Saldo laba ditahan dengan alokasi penggunaan tidak dibatasi Rp567,16 miliar. Total ekuitas Rp1,05 triliun. (*)
Related News

Kompak! Penjualan & Laba HM Sampoerna (HMSP)Tergerus di Kuartal I

EMTK Bagikan Dividen Jumbo, Ini Jadwalnya

BCA (BBCA) Dinilai Pertahankan Posisi Ini

KB Bank (BBKP) Bukukan Laba Rp352M di Kuartal I

BRImo FSTVL 2024, Nasabah BRI Bawa Pulang BMW & Tabungan Emas

Anjlok 59 Persen, Laba PANI Kuartal I-2025 Sisa Rp49,57 Miliar