Agung Podomoro Land (APLN) Jadi Untung Rp2,3 T di Kuartal III, Ini Pemicunya
EmitenNews.com - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) hingga kuartal III-2022 mencatatkan laba bersih Rp2,355 triliun atau membaik dibanding periode sama tahun 2021 yang tercatat rugi bersih Rp464,82 miliar.
Berdasarkan laporan keuangan kuartal III 2022 APLN yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (31/10) disebutkan peroleha laba tersebut didorong penjualan dan pendapatan usaha melonjak menjadi Rp7,387 triliun, yakni dari penjualan pusat perbelanjaan atau Mall senilai Rp4,02 triliun. Pos ini nihil pada akhir September 2021.
Pada sisi lain, penjualan rumah susun naik 43,2 persen menjadi Rp1,196 triliun. Senada, penjualan rumah tinggal naik meningkat 39,2 persen menjadi Rp752,94 miliar.
Selain itu, penjualan perkantoran sebesar Rp127,05 miliar. Pos ini juga nihil pada akhir kuartal III 2021. hanya penjualan tanah anjlok 89,2 persen sisa Rp80,448 miliar.
Walau beban pokok penjualan dan beban langsung bengkak 58,3 persen menjadi Rp2,992 triliun. Namun laba kotor tetap naik 332 persen menjadi Rp4,394 triliun.
Related News
Berbalik Arah, Kini KB Bank (BBKP) Catat Laba Bersih Rp265 Miliar
Aset Membaik, BBYB Bungkus Laba Rp464 Miliar per September 2025
Perkuat Fundamental, BMHS Catat Pertumbuhan di Kuartal III-2025
MHKI Terus Berinovasi Wujudkan Pengelolaan Limbah Berkelanjutan
Bank Raya (AGRO) Cetak Laba Tumbuh 23 Persen di Kuartal III-2025
KETR Catat Lonjakan Laba 62%, Pendapatan Tembus Rp607M di Kuartal III





