EmitenNews.com - Produsen makanan dan minuman PT Formosa Ingredient Factory Tbk (BOBA) mencatatkan laba bersih sebesar Rp14,95 miliar pada tahun 2023. Angka ini menunjukkan peningkatan sebesar 39,29% year-on-year (yoy) dibandingkan dengan tahun 2022 yang mencapai Rp10,73 miliar. 

Laba per saham dasar BOBA juga mengalami peningkatan menjadi Rp13 dari sebelumnya Rp9 per saham. Peningkatan ini terjadi sejalan dengan kenaikan penjualan usaha.


Melansir dari laporan keuangan perseroan pada Rabu (20/3), pendapatan BOBA meningkat sebesar 26,55% secara yoy menjadi Rp153,77 miliar. Penjualan makanan dan minuman memberikan kontribusi sebesar Rp154 miliar, diikuti oleh penjualan mesin sebesar Rp93,31 miliar. 

Penjualan kepada pihak berelasi dilakukan oleh beberapa perusahaan, termasuk PT Kurniamitra Duta Sentosa Tbk. Sementara penjualan kepada pihak ketiga, khususnya dari PT Quaker Indonesia, menjadi tulang punggung sebesar Rp110,93 miliar.


Seiring dengan peningkatan pendapatan, beban pokok juga meningkat menjadi Rp111 miliar, namun margin laba kotor masih mencatat pertumbuhan positif secara tahunan menjadi Rp41,97 miliar, dengan laba sebelum pajak sebesar Rp19 miliar. 

Dari segi neraca, total aset perseroan tumbuh sebesar 7,03% yoy menjadi Rp175,62 miliar, sejalan dengan peningkatan modal bersih atau ekuitas yang naik 9,17% yoy menjadi Rp151 miliar. 


Sementara total utang atau liabilitas mengalami penurunan sebesar 4,5% yoy menjadi Rp24,5 miliar. Kas yang tersisa akhir tahun 2023 adalah Rp6,91 miliar, mengalami peningkatan tipis karena adanya peningkatan pemasukan dari sisi operasional.