EmitenNews.com—PT Sicepat Ekspres Indonesia akan segera menjadi pemegang saham pengendali PT TFAS Energi Indonesia (TEI).


Perubahan pemegang saham pengendali tersebut diumumkan oleh manajemen PT Telefast Indonesia Tbk (TFAS) hari ini, Selasa (11/10). Dalam pengumumannya, TFAS menyatakan masuknya Sicepat sebagai pengendali melalui akuisisi saham PT Telefast Indonesia dan PT Energi Selalu Baru.


"Sehingga PT Sicepat Ekspres Indonesia akan menjadi pemegang saham pengendali baru Perseroan sejak tanggal efektif pengambilalihan saham dalam perseroan," papar manajeman TFAS.


Lebih lanjut disebutkan, akuisisi tersebut tunduk pada persetujuan dari RUPS perseroan. Akuisisi akan dilaksanakan dengan memperhatikan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku khususnya UU No 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas sebagaimana diubah dengan UU No 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Dan juga Anggaran Dasar Perseroan.


Manajemen TFAS memberi kesempatan kepada kreditor mengajukan keberatan terhadap akuisisi tersebut.


"Apabila terdapat kreditor yang berkeberatan atas pengambilalihan saham tersebut, maka para kreditor dapat mengajukan keberatan tertulis selambat-lambatnya 14 hari setelah pengumuman ini disertai alasan dan bukti-bukti yang mendukung," katanya.


Alasan dan bukti-bukti yang mendukung dapat dikirimkan ke alamat PT TFAS Energi Indonesia Gedung Mangkuluhur City Tower One Lt 7, Suite 1-3 Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta Selatan.