Dapat Restu, Grup Djarum (TOWR) Godok Right Issue 15 Miliar Lembar

Industri tower berkembang pesat menyusul penggunaan data terus melonjak. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Sarana Menara Nusantara (TOWR) tengah menggodok right issue 15 miliar lembar. Itu setelah emiten menara Djarum Group tersebut mengantongi restu pemodal. Lampu hijau pemodal itu, diperoleh dalam rapat umum pemegang saham luar biasa pada 23 April 2025 lalu.
Rencana right issue itu, masih menunggu pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Manajemen berharap tindakan korporasi itu, terlaksana pada semester I-2025. Sebelumnya, perseroan berencana menggeber rights issue 5 miliar saham alias setara Rp4,5 triliun.
Namun, rencana tersebut ditunda dengan menimbang kondisi makro ekonomi, dan kondisi pasar. Termasuk pergerakan saham, dan kebutuhan internal. Berdasar skenario, pelaksanaan right issue akan dilakukan pada akhir 2024.
Oleh karena itu, dengan restu investor kali ini, perseroan akan melakoni proses right issue pada kuartal dua 2025. Dukungan pemegang saham pengendali tetap kuat, dan berlanjut. Manajemen akan menjalankan kebijakan, dan strategi untuk mengoptimalkan kinerja keuangan di masa mendatang. (*)
Related News

Kembangkan Produk, Langkah Jitu Win & Co (COCO) Tembus Pasar Global

BRI Jadi Banking Partner, Halal Indo 2025 Sukses Digelar

Komut ATLA Tambah Satu Juta Lembar, Sahamnya Melambung!

Investor Asal Jersey Lepas AGII Rp5,2M, Buat Apa?

Bank Raya (AGRO) Catat Lonjakan 300% Transaksi QRIS Ritel

Pengendali SAFE Rajin Jual Saham Saat Harga Naik, Ada Apa?