Harga Melejit, Caraka Optima Lepas Jutaan Saham PTRO
Sejumlah pekerja tengah bersiap di area pertambangan perseroan. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Caraka Reksa Optima mengurangi kepemilikan Petrosea (PTRO). Itu dilakukan dengan melepas 18,51 juta saham perseroan. Transaksi pelucutan saham emiten Prajogo Pangestu tersebut telah ditahbbiskan pada 11 Agustus 2025.
Transaksi pelepasan saham itu, dibantu oleh sejumlah sekuritas. Broker terlibat membidani aksi tersebut meliputi Henan Putihrai Sekuritas, Maybank Sekuritas Indonesia, Minna Padi Investama Sekuritas, dan CGS International Sekuritas Indonesia.
Menyusul penuntasan transaksi itu, tabungan saham Petrosea dalam pangkuan Caraka Optima menjadi 2,96 miliar eksemplar alias setara dengan porsi kepemilikan 29,38 persen. Menciut sekitar 0,18 persen dari episode sebelum transaksi sebanyak 2,98 miliar helai alias 29,56 persen.
Sayangnya, transaksi dilakukan dalam tradisi senyap. Dengan demikian, tujuan, nilai, dan harga transaksi tersebut masih misterius. Namun, kalau merujuk penutupan saham perseroan pada 11 Agustus 2025 di level Rp3.860, transaksi ditaksir mencapai Rp71,48 miliar. (*)
Related News
Astra (ASII) Setujui Perubahan Komisaris dan Direksi
BIMA Kena Default, BEI Langsung Suspensi
Bank Mandiri (BMRI) Luncurkan QRIS di KCI dan LRT Jabodebek
Pengendali GLVA Tambah Porsi Saham, Meski Tipis
Jakarta Setiabudi (JSPT) Siapkan Aksi Baru Usai Rugi di Kuartal III
Ada yang Buang Lagi! Ratusan Ribu Saham KKES di FCA





