IHSG Rawan Tergelincir, Koleksi Saham BBTN, ARTO, dan MEDC
                                    Suasana main Hall Bursa Efek Indonesia. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,63 persen menjadi 7.113. Lonjakan indeks masih didominasi volume pembelian namun tertahan oleh MA200. Saat ini, posisi indeks masih berpeluang menguat dengan ditingkahi aroma koreksi.
Sepanjang perdagangan hari ini, Selasa, 10 Juni 2025, indeks akan menyusuri level support 7.009-6.945, dan posisi resistance 7.263-7.324. Menilik data itu, MNC Sekuritas menyarankan investor untuk membidik sejumlah saham berikut sebagai jujukan koleksi.
Yaitu, Bank Jago (ARTO) buy on weakness Rp1.595-1.660 per helai dengan proyeksi Rp1.790-1.850, dan stop loss Rp1.575 per eksemplar. Bank BTN (BBTN) Rp1.125-1.145 per helai dengan target Rp1.200-1.245, dan stop loss Rp1.105 per eksemplar.
Energy Mega Persada (ENRG) speculative buy Rp216-224 per saham dengan proyeksi Rp240-260 per helai, dan stop loss Rp210 per saham. Medco Energi (MEDC) Rp1.210-1.240 per helai dengan target Rp1.290-1.330 per lembar, dan stop loss Rp1.165 per saham. (*)
Related News
                            Ternyata Tak Bahas Kereta Cepat, Jonan Puja-Puji Program Prabowo
                            IHSG Ambruk 0,40%, Saham Properti dan Teknologi Jadi Beban
                            User Baru PINTU Dongkrak Volume Token DEX Naik Hampir 500%
                            BI Ingatkan Risiko Fraud dan Scam Makin Kompleks Manfaatkan AI
                            IHSG Ngacir lagi 0,26 Persen ke Level 8.296 di Sesi I
                            Presiden Instruksikan Peningkatan Transportasi Berbasis Kereta Api
                    
                
                
            
                                
                
                    
                    
                    
                    
                    
                    
                    
            
            




