Kontrak dari Pertamina Susut, Defisit Buana Lintas (BULL) Tersisa USD267 Juta

EmitenNews.com - Buana Lintas Lautan (BULL) per 30 September 2022 mencatat laba bersih senilai USD4,087 juta. Melejit 33,6 persen dibanding periode sama tahun 2021 tercatat USD3,059 juta. Efeknya, laba per saham dasar menjadi USD0,0004 per lembar dari level USD0,0002.
Selanjutnya, defisit menipis 1,47 persen menjadi USD267,3 juta dibanding periode akhir 2021 sejumlah USD271,11 juta. Pendapatan drop 33,05 persen tersisa USD92,272 juta dari edisi sama tahun lalu USD137,83 juta. Salah satu pemicunya, pendapatan jasa sewa kapal dari Grup PT Pertamina anjlok 51,8 persen menjadi USD27,956 juta.
Kemudian, pendapatan sewa kapal dari Grup Maersk Tanker menyusut 19,1 persen menjadi USD11,453 juta. Bahkan, perseroan kehilangan kontrak dari Trafigura Maritime Logistic Pte Ltd, yang pada sembilan bulan tahun 2021 tercatat memberi pendapatan sewa senilai USD11,355 juta.
Beban langsung susut 28,29 persen menjadi USD65,056 juta. Namun, laba kotor anjlok 42,1 persen menjadi USD27,216 juta. Ajaibnya, perseroan mencatat lonjakan revaluasi aset kapal USD18,36 juta. Beban keuangan dapat dipangkas 26,4 persen menjadi USD25,139 juta.
Efeknya, laba sebelum pajak naik 63 persen menjadi USD4,82 juta. Sementara itu, kewajiban berkurang 46,1 persen dibanding akhir tahun 2021 menjadi USD264,64 juta. Ekuitas naik 39,6 persen menjadi USD155,15 juta dari periode akhir tahun lalu USD111,17 juta. (*)
Related News

Anjlok 59 Persen, Laba PANI Kuartal I-2025 Sisa Rp49,57 Miliar

Melesat 295 Persen, Kuartal I-2025 TINS Serok Laba Rp116,85 Miliar

Laba dan Pendapatan Oke, Ini Detail Kinerja BYAN Kuartal I-2025

Menanjak 19 Persen, BREN Kuartal I-2025 Catat Laba USD34,24 Juta

Tumbuh Minimalis, ISAT Kuartal I-2025 Catat Laba Rp1,31 Triliun

Laba Melejit 77 Persen, Grup Bakrie (BRMS) Kembali Puasa Dividen