Lanjut!, Pengendali Ini Buang Saham Era Media (DOOH) Rp54 per Lembar

Logo usaha PT Era Media Sejahtera Tbk. (DOOH)
EmitenNews.com - PT Prambanan Investasi Sukses selaku pemegang saham pengendali PT Era Media Sejahtera Tbk. (DOOH) telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 25 Maret 2024.
Vicktor Aritonang Direktur utama DOOH dalam keterangan tertulisnya Kamis (28/3) menyampaikan bahwa PT Prambanan Investasi Sukses telah menjual sebanyak 15,5 juta lembar saham DOOH di harga Rp54 per saham.
Sebelumnya, PT Prambanan Investasi Sukses juga pernah menjual sebanyak 32 juta lembar saham DOOH di harga Rp65 per saham pada tanggal 22 Maret 2024 dan sebanyak 118.023.000 lembar saham DOOH dan sebanyak 10.000.100 di harga Rp75 per saham pada tanggal 22 Januari 2024.
"Tujuan dari transaksi adalah untuk Realisasi Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.
Pasca penjualan, maka kepemilikan saham PT Prambanan Investasi Sukses di DOOH berkurang menjadi 5,96 miliar lembar saham setara dengan 77,097% dibandingkan sebelumnya sebanyak 5,98 miliar lembar saham setara dengan 77,298%.
Pada perdagangan hari ini Kamis (28/3) saham DOOH turun 1 poin atau turun 2 % menjadi Rp62 per saham
Related News

Perkuat Sinergi, TCL Indonesia Gelar National Dealer Gathering 2025

PPH 21 dan PPN Bawa Penerimaan Pajak Bulan Maret Alami Rebound

Percepat Program Prioritas, Pemerintah Buka Blokir Anggaran Rp86,6T

Indonesia Bersaing dengan 72 Negara dalam Negosiasi Tarif dengan AS

BPS: April 2025 Terjadi Inflasi 1,95 Persen YoY

Lagi; Harga Emas Antam Turun Rp20.000 per Gram