EmitenNews.com - Soho Global Health (SOHO) melepas kepemilikan saham AstraZeneca Indonesia. Tindakan itu, secara kolektif dilakukan bersama anak usaha yaitu Soho Industri Pharmasi (SIP). Divestasi tersebut telah dipatenkan pada 22 Mei 2025. 

Menyusul aksi tersebut, perseroan mengemas dana taktis sejumlah USD1,84 juta. ”Transaksi telah dituntaskan pada 22 Mei 2025. Selanjutnya, hasil transaksi akan dicatat sebagai pendapatan non operasional,” tegas Yuliana, Direktur dan Sekretaris Perusahaan Soho Global Health. 

Tindakan korporasi itu, tidak berdampak negatif terhadap perseroan. Baik dari sisi operasional, hukum, kondisi keuangan, maupun kelangsungan usaha perseroan, dan Soho Industri Pharmasi,” imbuh Yuliana. 

Sepanjang kuartal pertama 2025, Soho Global mengemas laba bersih Rp133,24 miliar. Melejit dari edisi sama tahun lalu Rp126,38 miliar. Pendapatan bersih Rp2,67 triliun, surplus dari periode sama 2024 sebesar Rp2,44 triliun. Jumlah ekuitas Rp2,84 triliun, tumbuh tipis dari akhir 2024 senilai Rp2,71 triliun. (*)